Cara Membuat Pisang Keju Manis Enak Nikmat

Pisang Keju Manis

Cara Membuat Pisang Keju Manis Enak Nikmat – Sajian jajanan yang enak-enak sangat banyak sekali untuk bisa kita nikmati, mulai dari aneka jajanan yang memiliki rasa manis, gurih serta pastinya bisa mengenyangkan perut. Salah satu jajanan yang memiliki rasa manis, enak serta bisa mengenyangkan adalah makanan pisang keju. Pisang keju ini sebuah makanan yang terbuat dari bahan utama buah pisang yang dipadukan dengan taburan keju parut, meses coklat serta siraman susu full cream. Jajanan yang satu ini sudah merakyat dan pastinya semua orang pernah menikmatinya, karena untuk menikmati sajian pisang keju manis ini sangat mudah dengan kita membelinya dipedagang pinggiran jalan. Namun jika anda yang memiliki persediaan pisang matang dirumah, coba saja anda dibuat makanan pisang keju manis ini.

Karena untuk pembuatan pisang keju manis ini sangat simpel untuk dibuat sendiri, untuk pisang yang digunakan adalah jenis pisang kepok. Cara membuatnya terlebih dahulu pisang kepok digoreng sampai matang, kemudian ditaburi dengan bahan tambahan seperti keju parut, susu full cream serta meses coklat. Untuk lebih jelasnya lagi mulai bahan yang digunakan sesuai takaran, dan langsung untuk bagaimana cara-cara membuat pisang keju manis enak nikmat berikut ini.

Pisang Keju Manis

Berikut Bahan yang digunakan :

  • 2 buah pisang kepok matang
  • 6 sendok makan margarin/ mentega
  • 60 gram keju parut
  • Meses secukupnya
  • Susu kental manis secukupnya

Berikut Cara – Cara Membuat Pisang Keju Manis :

  1. Siapkan teflon lalu panaskan dan beri margarin atau mentega diatas teflon dengan menggunakan api kecil dan biarkan sampai mergarin meleh.
  2.  Masukkan pisang kepok yang sudah diiris kedalam teflon yang sudah berisi margarin panas, dan goreng sembari dibolak balik sampai berwarna kecoklatan.
  3. Setelah itu angkat pisang yang sudah matang, lalu letakkan diatas piring dengan cara meletakkannya dengan rapi tidak menumpuk.
  4. Berikutnya taburi diatas pisang tersebut dengan parutan keju serta meses coklat sesuai selar lalu sirami susu kental manis diatasnya, pisang keju manis siap untuk anda santap.

Sajikanlah makanan ini selagi hangat agar terjaga rasanya yang enak dan manis, itulah dengan cara membuat pisang keju manis enak nikmat kali ini. Semoga bermanfaat dan terimakasih.

You May Also Like

About the Author: ALMO Channel

Leave a Reply

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.