Cara Membuat Kue Cubit Red Velvet Empuk dan Enak

Membuat Kue Cubit Red Velvet

Cara Membuat Kue Cubit Red Velvet Empuk dan Enak – Kue cubit pastinya anda sudah tidak asing lagi ditelinga, iya memang kue cubit ini sudah banyak tersedia dimana-mana sampai kepelosok daerah. Saking terkenalnya sampai kue cubit ini memiliki varian rasa yang baru dan enak pastinya diantaranya seperti rasa taro, green tea, red velvet serta moka. Nah, semua itu adalah rasa yang terbaru dari kue cubit.

Hem pastinya anda yang belum mencicipi kue cubit yang rasa baru penasarankan untuk mencicipinya. Jangan khawatir dengan itu, akan kami bagi resepnya dari salah satu rasa kue cubit yang terbaru yaitu kue cubit dengan rasa red velvet. Kue cubit red velvet ini memiliki tampilan yang sangat menarik yaitu warna merah yang cantik, dilihat dari penampilannya sangat menggoda apalagi rasanya hem dijamin enak deh.

membuat-kue-cubit-red-velvet

Memang kita bisa menikmati kue cubit red velvet ini dengan cara membeli, namun bagi anda yang penasaran bagaimana sih cara membuat kue cubit red velvet ini. Cara membuatnya mudah kok untuk anda buat, tanpa membutuhkan keahlianpun dengan sangat mudah untuk membuatnya. Terpenting anda simak bahan-bahan apa saja yang digunakan sesuai takarannya, dan simak dengan teliti untuk cara-cara membuatnya. Untuk lebih lengkapnya lagi kita simak cara membuat kue cubit red velvet empuk dan enak, berikut ulasan resepnya.

Berikut Bahan – Bahan :

  • Tepung terigu 100 gram
  • Gula pasir 100 gram
  • Soda kue 1/2 sendok teh
  • Margarin 100 gram, dilelehkan
  • Telur ayam 2 butir
  • Baking powder 1/2 sendok teh
  • Vanili bubuk 1/4 sendok teh
  • Susu cair 50 ml
  • Pewarna makanan merah, secukupnya

Berikut Cara – Cara Membuat Kue Cubit Red Velvet :

  1. Siapkan wadah lalu masukakn telur serta gula dan kocok dengan menggunakan mixer sampai menjadi adonan mengembang.
  2. Setelah itu masukkan margarin cair serta tepung terigu dan diaduk sampai merata.
  3. Masukkan baking powder, vanili bubuk, susu cair serta soda kue dan diaduk sampai merata.
  4. Masukkan juga beberapa tetes pewarna makanan merah dan diaduk sampai merata.
  5. Siapkan cetakan kue cubit lalu panaskan dan olesi dengan margarin, kemudian tuangkan adonan kedalamnya.
  6. Berikutnya taburi diatasnya dengan parutan keju, meses coklat dan masak sampai matang. Angkat.
  7. Kue cubit red velvet siap untuk dinikmati.

Pastinya dengan sangat mudah untuk anda membuatnya, itulah untuk cara membuat kue cubit red velvet empuk dan enak kali ini. Terimakasih.

You May Also Like

About the Author: ALMO Channel

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.