Resep Bakso Bakar Aneka Rasa Mengoyang Lidah

bakso bakar

Resep Bakso Bakar Aneka Rasa

Bakso merupakan salah satu makanan yang tak pernah membosankan untuk dinikmati. Biasanya bakso dibuat dengan mie dan kuah, digoreng ataupun digunakan sebagai campuran masakan lainnya. Agar tidak bosan dengan olahan bakso yang itu-itu saja, mengolahnya dangan cara dibakar bisa menjadi pilihan lain yang tak kalah lezat saat dinikmati. Untuk resep bakso bakar sendiri sangat bervariatif.

resep bakso bakar
Bakso Bakar

Bakso Bakar Pedas Manis dan Bumbu Kacang

Bakso bakar sendiri biasanya masih bisa dikreasikan lagi dengan berbagai variasi rasa. Beberapa rasa yang bisa Anda coba yaitu bakso bakar madu, bakso bakar pedas manis dan bakso bakar bumbu kacang. Bagaimana cara membuat bakso bakar dengan berbagai rasa tersebut?

Resep bakso bakar pedas manis dan cara membuatnya adalah sebagai berikut:

  1. Siapkan bakso, bisa bakso ayam, bakso ikan ataupun bakso sapi sebanyak 30 butir. Boleh ditusuk ataupun tidak.
  2. Selanjutnya, siapkan bahan bumbu yaitu 5 butir bawang merah, 7 butir bawang putih, cabai rawit sesuai selera, 3 sendok makan saus cabai, 3 sendok makan saus tomat, 5 sendok makan kecap manis dan 1 sendok the ketumbar bubuk.
  3. Haluskan bawang merah, bawang putih, dan cabai.
  4. Campurkan bumbu halus dengan saus, kecap dan ketumbar.
  5. Panaskan pembakaran, jika baranya sudah ada dan dirasa cukup, oleskan bakso dengan campuran bumbu . lalu bakar.
  6. Jangan lupa untuk membolak-balik bakso agar matangnya merata
  7. Apabila bumbu sudah tercium wangi dan bakso berubah warna maka bakso siap untuk dinikmati.

Untuk cara pembuatan bakso bakar dengan sambal kacang prosesnya sama dengan cara di atas, hanya berbeda bumbunya saja. Untuk olesan pertama, gunakan campuran saos tomat, kecap manis, lada bubuk dan minyak goreng. Dengan olesan tersebut, bakso dibakar hingga setengah matang, setelah itu dibakar kembali hingga matang dengan olesan bumbu kacang.

Sedangkan untuk bahan bumbu kacangnya yaitu 100 gram kacang tanah, 3 butir bawang putih, cabe sesuai selera, ketiganya digoreng terlebih dahulu. Jika sudah digoreng, tuumbuk dan ditambahkan dengan 2 sendok makan gula merah yang disisir, garam secukupnya, penyedap rasa, air dan 3 sendok makan minyak goreng. Bumbu kacang ini juga bisa digunakan untuk siraman saat penyajian baksonya.

Tidak jauh berbeda, resep bakso bakar madu juga memiliki perbedaan hanya pada bumbu olesannya saja. Untuk bumbu olesan yang digunakan yaitu campuran dari 5 butir bawang putih yang diparut ataupun ditumbuk, 5 sendok makan saos tomat, 4 sendok makan saos sambal, 3 sendok makan madu, 2 sendok makan kecap manis, ½ sendok the lada bubuk dan garam secukupnya. Anda juga bisa menambahkan beberaoa cabai yang sudah dihaluskan untuk bahan olesan tersebut.

Baca Juga: Resep Membuat Bakso Urat

You May Also Like

About the Author: Almo

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.