Resep Membuat Brownies Kukus Pandan Keju Empuk – Anda ingin membuat kue brownies yang enak tetapi anda memiliki kendala dalam proses pembuatannya yaitu anda tidak mempunyai alat oven atau alat pemanggangan, Tidak perlu risau masih ada alternatif lainnya yang bisa anda buat sendiri kue brownie ini yaitu dengan cara dikukus. Namanya kue brownies kukus, kue brownies kukus ini sama seperti brownies pada umumnya hanya saja brownies kukus ini tidak menggunakan alat oven. Namun menggunakan alat pengukusan yang pastinya semua ibu rumah tangga memiliki alat pengukusan ini, rasanya juga tidak kalah enaknya dengan brownies pada umumnya. Malah lebih empuk lagi jika dibandingkan dengan brownies yang dioven, bahan-bahan yang digunakan juga sama seperti halnya dengan pembuatan brownies pada umumnya. Apalagi brownies kukus yang akan kami bagi memiliki tampilan yang menarik yaitu warna hijau.
Tampilan warna hijau ini terbuat dari campuran adonan brownies dengan pasta pandan yang akan membuat kue brownies ini memiliki wanginya pandan, cara membuat brownies kukus pandan ini tergolong mudah dan simpel. Hanya anda ada kemauan ingin belajar membuat kue brownies kukus yang satu ini dengan telaten, agar hasil akhir dari kue ini sangat memuaskan untuk anda nikmati. Jika anda penasaran dengan resep ini, baiklah kami akan langsung saja membagi resepnya dengan resep membuat brownies kukus pandan keju empuk. Berikut ini adalah ulasan-ulasannya.
Berikut Bahan Untuk Membuat Brownies Kukus :
- 125 gram tepung terigu, diayak
- 1/4 kilogram gula pasir
- 6 butir telur ayam
- 175 gram mentega, dilelehkan
- 50 gram susu bubuk, diayak
- 1 sendok teh cake emulsifier
- 2 sendok makan SKM putih, dilelehkan
- 1 sendok makan pasta pandan, dilelehkan
- 1/2 sendok teh vanili bubuk
- 3/4 sendok teh baking powder, diayak
Bahan Untuk Pelengkap Brownies Kukus :
- 75 gram keju cheddar, diparut
- Cherri hijau/merah sebagai hiasan
- Butter cream secukupnya
Berikut Peralatan Untuk Membuat Brownies Kukus :
- Loyang ukuran 30x30x4 cm
- Kertas roti untuk alas loyang
- Mentega/ minyak goreng untuk olesan loyang
Berikut Cara – Cara Membuat Brownies Kukus :
- Langkah pertama adalah campurkan bahan seperti cake emulsifier, telur ayam, gula pasir serta vanili bubuk. Aduk sampai mengental.
- Setelah campuran tersebut mengental kemudian masukkan tepung terigu, baking powder serta susu bubuk yang semuanya sudah diayak. Aduk kembali sampai bahan tersebut menjadi satu adonan.
- Berikutnya tambahkan juga seperti bahan mentega, SKM serta pasta pandan yang sudah dilelehkan sebelumnya. Aduk lagi sampai adonan menyatu dengan sempurna dan adonan berwarna hijau.
- Setelah itu loyang yang sudah disiapkan terlebih dahulu diolesi dengan margarin atau minyak goreng lalu dialasi dengan kertas roti kemudian tuang adonan kedalam loyang tersebut.
- Kukuslah adonan yang sudah berada diloyang, kukus selama kurang lebih 20 menit atau sampai matang.
- Jika kue tersebut sudah matang, angkat dan biarkan sampai tidak panas.
- Setelah kue tidak panas lalu olesi diatas kue brownies tersebut dengan olesan butter cream sampai merata, kemudian diatas olesan butter cream ditaburi dengan keju yang diparut dan diberi hiasan ditengah-tengahnya dengan buah cerry.
- Brownies kukus pandan siap untuk disajikan.
Demikanlah resep membuat brownies kukus pandan keju empuk yang enak untuk kali ini, dan pastinya adapun bisa dengan mudah membuat resep yang enak ini. Terimakasih.